Liverpool Berniat Dekati Jay Rodriguez

Liverpool Berniat Dekati Jay Rodriguez

Liverpool memiliki niatan untuk memboyong penyerang Southampton, Jay Rodriguez, kendati sang pemain kerap dilanda masalah cedera.

The Reds telah memantau perkembangan pemulihan cedera bomber asal Inggris itu yang membuatnya absen selama sembilan bulan terakhir, menurut The Mirror.

Hanya saja, rencana pasukan Brendan Rodgers untuk melakukan pendekatan terhadap Rodriguez mendapat persaingan dari Manchester City dan Tottenham Hotspur.

Southampton sendiri disebut lebih tertarik untuk mempertahankan pemain 25 tahun itu dengan bersiap menyodorkan tawaran kontrak baru.

Tinggalkan Balasan